Beberapa
Tips Merenovasi Kamar Mandi – Anda ingin kamar mandi tampil beda agar tidak membosankan? Bila
Anda kini sudah jenuh dengan desain kamar mandi Anda, nampaknya tidak perlu
sungkan untuk sesegera mungkin merenovasi kamar mandi milik Anda. Anda tidak
perlu khawatir dengan besarnya biaya yang dikeluarkan untuk merenovasi kamar
mandi. Sebab, ada beberapa cara untuk merenovasi kamar mandi tanpa mengeluarkan
banyak biaya. Berikut ini adalah beberapa tipsnya :
1. Melapisi kaca film
Model desain kamar mandi terbaru
yang saat ini di gemari seringkali menggunakan kaca transparan pada bagian
shower. Cara ini sebenarnya digunakan agar bisa membuat ruangan jadi terkesan
lebih lapang. Akan tetapi memang tidak semua bagian bisa menggunakan kaca
transparan. Sebagai penyegaran caranya adalah dengan melapisi kaca pada bagian
jendela yang menghadap ke halaman dengan kaca film atau glass block. Tetangga
ataupun orang tak di kenal tidak akan tergoda dengan pemandangan yang ada di
balik jendela, namun Anda masih tetap bisa mandi dengan tenang sembari
menikmati pemandangan di halaman.
2. Pasang tirai dan aksesoris
Memang tidak semua jendela harus
diperlakukan dengan cara yang sama. Supaya bisa memberikan kesan segar,
sekaligus juga menjamin privasi, cobalah dengan memasang tirai menggunakan
motif dan warna yang Anda sukai.
3. Variasi pada ubin
Seringkali untuk pola ubin atau lantai
kamar mandi menggunakan pola polos supaya berkesan luas. Untuk bagian tertentu
bisa dengan memberikan penyegaran dengan cara memasang ubin bermotif dalam pola
diagonal agar memberikan kesan yang dinamis dan secara visual bisa membuat
ruangan jadi terlihat lebih memanjang.
Setelah Anda menyimak artikel Tips
Merenovasi Kamar Mandi di atas, selanjutnya Anda bisa membaca artikel 6
Jenis Bahan Material Pagar Rumah. Semoga bermanfaat.
Sumber : carabaruku.com